Universitas Terbuka (UT) memberikan beasiswa berupa Beasiswa Prestasi UT kepada mahasiswa yang memiliki prestasi tinggi di bidang akademik.
- Mahasiswa aktif (registrasi berturut-turut 2 semester terakhir), non alih kredit, Program S1/Diploma IV, paling rendah duduk di semester III dan paling tinggi duduk di semester VII.
- IPK minimal 3,00.
- Tidak sedang menerima beasiswa dari sumber lain.
Mahasiswa yang memenuhi persyaratan di atas dipersilakan untuk mengirimkan berkas sebagai berikut.
- Permohonan tertulis kepada Rektor Cq. Dekan Fakultas masing-masing (Form terlampir).
- Surat pernyataan bermaterai tidak sedang menerima beasiswa dari sumber lain (Form terlampir).
Berkas permohonan beasiswa dikirimkan dalam bentuk digital (soft copy) ke Pembantu Dekan III Fakultas terkait melalui email:
- FEKON : Email pd3fekon@ecampus.ut.ac.id
- FISIP : Email pd3fisip@ecampus.ut.ac.id
- FMIPA : Email pd3fmipa@ecampus.ut.ac.id
- FKIP : Email pd3fkip@ecampus.ut.ac.id
Beasiswa diberikan untuk 1 (satu) semester yaitu 2016.2. Penetapan penerima Beasiswa dilakukan berdasarkan sistem kompetisi, skala prioritas, dan kuota yang tersedia di masing-masing Fakultas.
Informasi lebih lanjut tentang program Beasiswa Prestasi UT dapat menghubungi Sub Bagian Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas terkait melalui telepon:
- FEKON : 021-7490941 Ekstensi 2114
- FISIP : 021-7490941 Ekstensi 1928
- FKIP : 021-7490941 Ekstensi 1820
- FMIPA : 021-7490941 Ekstensi 2036
Batas akhir pengiriman berkas permohonan beasiswa paling lambat Senin, 10 Oktober 2016. Soft copy berkas dan subyek email ditulis dengan format Beasiswa Prestasi UTNamaNIMUPBJJ-UT.
Pembantu Rektor III,
Ttd.
Aminudin Zuhairi
Ttd.
Aminudin Zuhairi
Lampiran: